
Jakarta –
Lionel Messi sudah bisa beraksi lagi, setelah absen dalam beberapa laga Inter Miami. Ia dipersiapkan main di Jamaika.
Total sudah tiga pertandingan dilewati Inter Miami tanpa Messi. Tapi Pelatih Inter Miami Javier Mascherano kini mengungkap bahwa La Pulga, julukan Lionel Messi, sudah siap kembali beraksi.
“Leo Messi masuk skuad dan akan ikut bersama tim ke Jamaika,” ucap Mascherano pada hari Rabu (12/3/2025) waktu setempat, seperti dilansir ESPN.
Di Jamaika, Inter Miami akan dijamu Cavalier FC di Kingston’s Independence Park dalam partai leg kedua babak 16 besar CONCACAF Champions Cup. Di leg pertama, Inter Miami menang 2-0.
“Besok kami akan menentukan apa yang terbaik untuk laga tersebut, apakah ia (Messi) akan bermain sedari menit awal, atau duduk di bangku cadangan lebih dulu lalu masuk sebagai pemain pengganti,” ujar Mascherano.
“Hari ini ia sudah berlatih bersama tim dan situasinya bagus. Kami gembira ia akan masuk rombongan tim ke Jamaika.”
Sebelum ini Javier Mascherano sudah menepikan Messi dalam skuad Inter Miami untuk laga Houston Dynamo dan Cavalier FC. Setelah itu Messi masuk skuad melawan Charlotte FC, tapi pada akhirnya hanya duduk di bangku cadangan.
Pada sejumlah kesempatan Mascherano sudah menegaskan bahwa Lionel Messi tidak mengalami cedera. Ia tidak memainkan Messi hanya untuk memberinya waktu istirahat sekaligus memperkecil potensi cedera, setelah padatnya jadwal pertandingan di awal 2025.
Jadwal CONCACAF Champions Cup: Babak 16 Besar
Jumat 14 Maret 2025
- 07:00 WIB Cavalier SC vs Inter Miami CF
Simak juga Video ‘Messi Masih Mau Main di Piala Dunia, Tunggu Pengumuman Resminya’:
(krs/adp)