AGENCUAN12 – Columbus Crew Vs Inter Miami: Menang 1-0, Messi dkk Jaga Rekor Unbeaten

CLEVELAND , OH - APRIL 19: Lionel Messi #10 of Inter Miami CF battles for the ball with Sean Zawadzki #25 of Columbus Crew during a game between Inter Miami CF and Columbus Crew at Huntington Bank Field on April 19, 2025 in Cleveland, Ohio. (Photo by Michael Miller/ISI Photos/Getty Images)
Lionel Messi dkk mengatasi Columbus Crew 1-0 dalam lanjutan MLS 2025. (Foto: Michael Miller/ISI Photos/Getty Images)


Ohio

Inter Miami mengatasi Columbus Crew dengan skor 1-0 dalam lanjutan Major League Soccer. Lionel Messi dkk masih menjaga rekor belum terkalahkan musim ini.

Inter Miami melawan Columbus Crew di FirstEnergy Stadium, Cleveland, Ohio, Amerika Serikat, Minggu (20/4/2025) pagi WIB. Laga sedianya berjalan sengit.

Data ESPN menunjukkan, Columbus Crew punya 57 persen penguasaan bola, dan melepaskan 16 tembakan. Sebanyak tiga mengarah ke gawang lawan.


Sementara Inter Miami membuat 7 tembakan, dan 2 yang mengarah ke gawang. Salah satunya berbuah gol, yang dilesakkan Benjamin Cremaschi.

Cremaschi melesakkan gol pada menit ke-30. Memanfaatkan crossing Marcelo Weigandt dari sisi kanan, sundulan pemain Inter Miami mengirim bola masuk ke gawang Columbus Crew.

Di laga itu, Lionel Messi juga bermain sebagai starter. Pemilik 8 Ballon d’Or itu main penuh dan punya catatan melepaskan empat tembakan, 2 diblok, sekali melenceng, dan sekali on target.

Skor 1-0 akhirnya bertahan sampai laga tuntas. Hasil tersebut membuat Inter Miami menjaga rekor belum terkalahkannya musim ini, saat Columbus Crew justru menelan kekalahan pertamanya.

Inter Miami kini mengemas 5 kemenangan dan 3 hasil imbang dari 8 penampilannya di MLS. Anak asuh Javier Mascherano menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di MLS musim ini.

Meski begitu, Inter Miami masih tertahan di peringkat tiga klasemen wilayah timur Major League Soccer dengan 18 poin, unggul selisih gol atas Columbus Crew. Lionel Messi dkk juga masih terpaut satu angka dari Charlotte FC dan FC Cincinnati, yang mengemas 19 poin di posisi dua teratas klasemen.

Susunan Pemain

Columbus Crew: Patrick Schulte, Sean Zawadzki, Malte Amundsen (Yevhen Cheberko 45′), Steven Moreira (Andres Herrera 90+1′), Darlington Nagbe, Dylan Chambost (Aziel Jackson 76′), Max Arfsten, Mohamed Farsi, Jacen Russel-Rowe, Daniel Gazdag, Diego Rossi

Inter Miamii: Oscar Ustari, Noah Allen, Gonzalo Lujan, Jordi Alba, Marcelo Weigandt (Tomas Aviles 77′), Yannick Bright (Maximiliano Falcon 77′), Sergio Busquets, Tadeo Allende (Fafa Picault 77′), Benjamin Cremaschi (Hector Martinez 88′), Luis Suarez (Telasco Segovia 68′), Lionel Messi